Senin, 03 Agustus 2015

Tips cara packing koper


Jika kita Bepergian seminggu ke luar negri diperlukan keahlian khusus untuk mengepak koper secara benar agar semua barang yang Anda perlukan bisa muat di dalam 1 koper.
Berikut ini adalah beberapa cara packing koper yang benar
  • Tips pertama adalah menggulung pakaian anda. Mungkin sebagian besar orang melipat pakaian seperti ketika akan memasukkan kedalam lemari. Namun, dalam menggunakan ransel tentu berbeda. Dengan menggulung pakaian dan meletakannya di sudut koper akan membuat banyak ruang tersisa di dalam koper untuk barang lainnya.
  • Setelah itu letakkan barang dengan ukuran besar seperti pakaian atau sepatu beserta yang lainnya di dasar koper. Cara packing koper selanjutnya adalah dengan cara memanfaatkan ruang kosong. Jika Anda membawa sepatu, manfaatkan ruang kosong didalam sepatu untuk menyimpan barang salah satunya adalah kaos kaki.
  • Jika meembawa barang yang mudah pecah, Anda bisa menempatkannya disekitar barang yang empuk seperti di pakaian untuk mencegah barang tersebut pecah.
  • Tips selanjutnya adalah kelompokkan barang di koper berdasarkan jenisnya. Hal ini sangat penting untuk dilakukan agar anda lebih mudah untuk mengeluarkan barang barang tersebut dari koper Anda.
  • Usahakan juga menyusun sesuai kebutuhan dari barang bawaan Anda. Kelompokkan barang yang penting ditaruh diatas sehingga membutuhkannya tidak perlu membongkar seluruh isi koper.
  • Khusus untuk alat mandi sebaiknya dikelompokkan didalam plastik untuk mencegah tumpahnya bahan cair seperti sabun dan shampoo kedalam isi koper.
  • Untuk buku atau dokumen dan alat tulis Anda bisa meletakannya di kantong sebelah koper sehingga tidak tercampur dengan barang bawaan yang lain. Semoga cara packing koper ini berguna bagi Anda yang akan melakukan perjalanan panjang baik wisata maupun urusan bisnis.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar